15 Maret 2015 0 comments

Photo Hunting Putrajaya International Hot Air Baloon Fiesta

Berawal dari Whats app Message dari Achmad Rachmadi, salah  satu teman SMU dulu yang juga bekerja di Kualau Lumpur, akhirnya saya memutuskan untuk bergabung denganya untuk Photo hunting. Padahal sebenarnya dia salah room message dan info itu sampai ke WA ponselku. Selain itu aku juga menginfokan ke group WA teman komunitas kaskus yang ada di malaysia untuk join dan yang menyahut cuman bu manager group. Dan Fix akhirnya personel yang berangkat ada 5 orang yaitu Rachmadi, Pak Inayat (Teman dan Boss nya Rachmadi), Yuvie (Bu Manager Group), Derry (Teman se Agen Kerjaan yang berhasil dikomporin untuk beli Kamera) serta "Gue".



Sabtu Jam 5 Pagi di KL Sentral adalah meeting point untuk bertemu dengan yang lainnya. Gue, Dery dan Yuvi memutuskan untuk naik taxi menuju KL Sentral dikarenakan LRT masih belum beroperasi di jam 4:30 AM. Yang pertama hadir di KL Sentral adalah si Mamad alias Rachmadi, dan kami bertiga (Dery, Yuvi dan Gue) menyusul dan bertemu di depan MyBank. Sambil menunggu Kehadiran Pak Inayat. Setelah berembug kita memutuskan untuk berangkat ke PutraJaya menggunakan taxi dengan asumsi lebih murah kalau di bagi berlima, akan tetapi perhitungan kita keliru ternyata masih berlaku tarif additional dimalam hari 50% dari tarif sesungguhnya. Total yang harus di bayar 180 RM sampai di Putra Jaya di masjid Besi. Tips untuk yang pengen ke Putra Jaya dengan kendaraan umum yang murah adalah naik KLIA Transit 9.5 RM sampai di setasiun Putra Jaya Sentral, lanjut dengan Bus 1RM jika kondisi pagi banget bisa naik taxi sekotar 12 - 15 RM.

Sesampai di Masjid Besi pas waktunya sholat subuh dan tidak lupa untuk menunaikan kewajiban, after that kita memutuskan untuk mengabil spot di jembatan "Seri Wawasan Bridge" dengan berjalan kaki sambil pemanasan. Setiba di jembatan langsung kami menggelar lapak masing-masing dan sibuk ngintip lubang viewfinder kamera. dan ternyata tidak hanya kami yang berada disana, masih banyak wisatawan asing dan juga penduduk lokal malaysia yang hunting photo di spot yang sama. Berikut hasil jepretan amatiran gue di spot itu:

Masjid Besi from the Sri Wawasan Bridge:

The Two Baloons

Masjid PutraJaya Menyambut Pagi

Almost Fall  




Untuk cerita liputan yg lebih seru coba tengok di tulisan Yuvi disini
Untuk site map Festival Baloon disini

08 Maret 2015 0 comments

Love Just Made for Me and you (6 anniversary)

6 Tahun yang lalu dihari yang sama kita saling mengikat janji suci ke hadirat Ilahi Robbi. Suka, duka, canda, tangis tawa kita bagi bersama. berapa kota yang kita singgahi bersama atas kehendak Nya. Terima kasih untuk berbagi kehidupan bersama hingga akhir jaman dan hingga di akhirat nanti Aamiin.

Sebuah persembahan kecil untuk cinta kita:


01 Januari 2015 0 comments

Back To My Blog

Apa kabarmu blog yang dulu menjadi teman saat belajar coding HTML dan CSS, yang menemani hari-hari mojok di kantor KPUD Bojonegoro, PMN Jakarta. Blog yang mempertemuan diriku dengan istriku tercinta. dan aku juga telah menelantarkanmu begitu lama, tanpa suara, tanpa kata, tanpa design, tanpa makna.

Hari ini di awal 2015 aku akan mencoba kembali menghidupkanmu yang telah lama mati suri, akan kucoba untuk mengobarkan semangat menulis, semangat berbagi, semangat belajar kembali. Blog sebenarnya banyak cerita yang ingin kubagi disini, banyak hal ingin kuungkapkan denganmu. semoga aku masih bisa untuk menulis kembali denganmu.

Blog, kisah perjalan hidupku selama lebih dari 8 tahun ini sebenarnya berawal dari kehadiranmu, dimana kau membawa pertemuanku dengan non tercintaku untuk mengarungi kehidupan keluarga kecilku. Kisah awal karierku berawal dari diskusi kecil dengan dirinya yang ku kenal lewat keberadaanmu.

Thanks my Blog I will back to you, Ganbate
 
;